Saturday, September 14, 2013

Arkaneo's Note

13 Sept 2013 kembali ke sewon setelah 1 minggu main di celeban. Arka kelihatan bahagia sekali main sama Bapak. Kebetulan Bapak ada libur panjang, kerja lagi senin 9 Sept kmaren. Kosakata Arka makin hari makin bertambah dan makin jelas. Mobil sudah diucap dengan sempurna bukan "mobem" lagi. Motor, becak, sepeda, kereta, bis, Mbah, mbak, mas Nakal, habis, telas, omong, tumbas Bapak , Ibu Pisang, pepaya ,Kates Sepatu, sandal Kring2 ~ ting ting, genting, tut tut tut, kijang, babi, anjing, kucing, lebah, tawon, mobil Itu belum termasuk nama anak-anak dan saudara yg main saa dia tiap hari. Salam yang kubiasakan aku ucap saat Arka bangun tidur pun sudah bisa dia tirukan meskipun belum sempurna. Ikum Untuk Assaalamu'alaikum dan salam Untuk Wa'alaikumsalam. Seneng banget liat perkembangan bicara Arka, apalagi kalo dah dinyanyiin. Pasti joget kadang niruin lirik lagunya. Masih belajar berjalan, udah bisa berdiri sendiri, jalan masih seperti dewa mabuk. Harus terus berlatih ya nak Pilek sudah sembuh dengan perawatan sesuai sharing ilmu dari Jogja Parenting Community yaitu, rendam air hangat, jus peras jeruk baby, pijat sayang tiap sesudah mandi dan sebelum tidur. Demam, batuk pilek bablaaasss pergi. Arka pun kembali sehat. Love you Arka ~ Bapak Ibu ~

MPASI Arka

MPASI Arka 10 Sept 2013 Kacang Ijo direndam selama kurang lebih 3 jam Gula merah Garam secukupnya Gula pasir sesuai selera Tepung Maizena 2 sendok makan Santan sesuai selera Jahe 1 siung kecil ukuran 1 cm Daun pandan Cara masak : Rebus kacang hijau hingga matang dan empuk (tanda bulir2 kacang ijo pecah) Masukan jahe , daun pandan dan gula jawa yg telah diiris. Aduk rata. Masukan tepung maizena yg telah dicairkan, aduk hingga mngental. Tambahkab garam dan gula pasir sesui selera. Sajikan hangat dengan santan kental. Santan bisa juga tidak digunakan. Note : untuknya Arka garam dan gula hanya sedikit.